Sambangi Warga Binaannya, Bhabinkamtibmas Tamallaba : Mari’ki sukseskan Pilkada Serentak dan Pemilihan Walikota Makassar

Compaksulawesi.com – Makassar — Bhabinkamtibmas kelurahan Tamalabba ,guna menciptakan situasi yang aman , nyaman dan kondusif di wilayah binaannya. pada saat melaksanakan sambang di kelurahannya Bhabinkamtibmas Bripka Naharuddin menyampaikan pesan – pesan kamtibmas untuk bersama menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Pelabuhan Makassar serta selalu jaga kerukunan menjelang Pilkada serentak 2020, Sabtu (07/03/2020).
Kegiatan Sambang dialogis tersebut bertujuan juga untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan memberikan himbauan serta mencari informasi mengenai Kamtibmas yang ada di lingkungan warga binaan.
Suksesnya Pelaksanaan Pilkada merupakan kesuksesan kita semua, Olehnya itu kami mengajak warga agar senantiasa bahu membahu menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif baik sebelum dan sesudah pelaksanaan Pilkada” ajak Bhabinkamtibmas Tamalabba Bripka Nahar. (Andhis|Darma)